Tarif Tol Naik, Jalur Arteri Makin Padat
Berita daerah | 25 Januari 2021, 15:27 WIBKARAWANG. KOMPAS. TV, - Imbas kenaikan tarif tol Jakarta - Cikampek sejak 17 januari lalu sejumlah pengendara memilih jalur arteri sebagai jalur alternatif seperti yang banyak dilakukan oleh sopir trailer dan truck berat dan kendaraan pribadi lainya, hal ini dilakukan untuk menghemat biaya perjalanan.
Salah satu lokasi yang kerap Terjadi kepadatan pasca penetapan kenaikan tarif tol adalah jalur Simpang Jomin Karawang Jawabarat jalur tersebut hampir setiap hari sejak tarif tol naik mengalami kepadatan kendaraan yang datang dari arah Jawatengah tujuan Jakarta
Sopir truck dan trailer serta sejumlah pengendara lainya memilih jalur non tol atau jalur lama Pantura sebagai alternatif jalan untuk menghemat biaya perjalanan
Imbas banyaknya kendaraan yang beralih ke jalur arteri, mengakibatkan jalur arteri di sejumlah titik terus mengalami kepadatan mulai dari Simpang Jomin jalur arteri Jalan Raya Klari hingga wilayah Karawang Kota.
Padahal sebelum ada kebijakan kenaikan tarif tol japek lalin tol Simpang Jomin hingga Jalur Arteri Karawang Bekasi cukup sepi dan lancar
Untuk lebih tahu berita ter-update seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG : https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube : https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...
Twitter : https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook : https://www.Facebook.com/kompastvjabar/
Penulis : KompasTV-Bandung
Sumber : Kompas TV