> >

Di Bima, Suami Bunuh Istri Gara-Gara Uang Belanja

Kriminal | 24 Januari 2021, 14:43 WIB
Ilustrasi Pembunuhan (Sumber: Kompas.com/Handout)

BIMA, KOMPAS.TV- Sungguh biadab aksi yang dilakukan seorang pria berinsial MN (25) ini. Pria asal desa Kawinde Nae, Kecamatan Tambora, Kabupaten Bima, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) tega menganiaya istrinya, A’an (26) hingga tewas.

Persoalannya ternyata sepele. MN tega menghabisi nyawa istrinya itu lantaran kesal uang untuk membeli herbisida atau obat-obatan tanaman telah habis dipakai belanja sang istri.

Kapolres Bima melalui Kepala Subbagian Humas, AKP Hanafi membenarkan adanya peristiwa pembunuhan itu.
 

Baca Juga: Seorang Wanita Ditemukan Tewas di Tengah Persawahan Karawang, Diduga Kuat Korban Pembunuhan

Dia mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Sabtu (23/1/2021) pukul 16.00 WITA.
Menurut dia, kekerasan dalam rumah tangga itu berawal saat MN pulang dari kebun jagung miliknya. Setibanya di rumah, MN lantas meminta uang untuk pembelian herbisida atau obat pengendali gulma yang sebelumnya diberikan pelaku kepada sang istri.

Namun, permintaannya tak dituruti korban.

Baca Juga: Kontroversi Pembunuhan Pramugari Cantik, Dari Pencopotan Kepala Polisi hingga Imbalan Manny Pacquiao

Kepada suaminya, A'an mengaku bahwa uang tersebut telah habis digunakan untuk belanja kebutuhan lain.

Setelah mendengar pengakuan istrinya itu, pelaku yang jengkel dan emosi langsung memukul korban hingga tak sadarkan diri.

“Motifnya pelaku kesal karena uang untuk keperluan membeli obat jagung telah habis dibelanjakan oleh korban. Pelaku akhirnya naik pitam dan memukul korban di bagian kepala. Akibatnya, korban jatuh dan tak sadarkan diri,” kata Hanafi seperti dikutip dari Kompas.com, Minggu (24/1/2021).

Penulis : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU