> >

112 Ribu Lebih Warga Mengungsi di Banjir Kalimantan Selatan

Berita daerah | 17 Januari 2021, 20:10 WIB

BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Banjir di Kalimantan Selatan masih terjadi hingga hari ini Minggu (17/1/2021).

Ada puluhan ribu rumah terendam banjir dan yang terparah terjadi di Kabupaten Banjar, Tanah Laut, Ulu Sungai Tengah.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat terdapat 27.100 rumah terendam banjir dan ada 112 ribu lebih warga di Kalimantan Selatan mengungsi akibat dari banjir ini.

Angka tersebut berasal dari akumulatif kerusakan yang terjadi di 7 kabupaten/kota di Kalimantan Selatan yakni Kabupaten Tapin, Kabupaten Banjar, Kota Banjar Baru, Kabupaten Tanah Laut, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kabupaten Balangan, dan Kabupaten Tabalong.

Dari laporan Jurnalis KompasTV, BNPB memberikan rincian rumah dan korban jiwa yang terdampak:

1. Kabupaten Tapin: 112 rumah terdampak dan 1.700 lebih jiwa 

2. Kabupaten Banjar: 14.000 lebih rumah dan 41.000 lebih jiwa 

3. Kota Banjar Baru: 296 rumah dan 622 jiwa

4. Kabupaten Tanah Laut: 8.249 rumah dan 27.000 lebih jiwa

5. Kabupaten Balangan: 3.571 rumah dan 11.800 lebih jiwa

6. Kabupaten Tabalong: 92 rumah dan 180 jiwa 

7. Kabupaten Hulu Sungai Tengah: 11.200 rumah dan 64.400 jiwa

Lebih lengkap mengenai kondisi saat ini, simak laporan Jurnalis KompasTV.

Penulis : Reny-Mardika

Sumber : Kompas TV


TERBARU