> >

Musibah Banjir di Pengaron, Tim Gabungan Lakukan Evakuasi Para Korban

Berita daerah | 14 Januari 2021, 10:00 WIB

KABUPATEN BANJAR, KOMPAS.TV - Sejumlah warga yang terdampak banjir di Kecamatan Pengaron, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan diungsikan menggunakan perahu karet ke tempat yang aman oleh tim evakuasi gabungan.

Baca Juga: Banjir Turut Merendam Kantor Polisi Sektor Matraman

Banjir merendam sejumlah desa Di Kecamatan Pengaron dengan ketinggian air sekitar satu meter, akibat hujan lebat yang mengguyur sejak hari minggu lalu.

Banjir merendam dua desa di Kecamatan ini, yakni Desa Lumpangi dan Desa Mangkauk .

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kalsel menerangkan di kecamatan Pengaron hingga selasa (12/1/2021) sekitar 100 rumah lebih yang terendam banjir.

“Kita fokusnya tidak hanya di pengaron tapi seluruh Kabupaten Banjar, juga Jabupaten Tanah Laut. Saya sudah koordinasi dengan Basarnas untuk membantu penanganan banjir,” terang Kasubdit Kedaruratan BPBD Prov. Kalsel, S. Dinarja.

Baca Juga: Anggota TNI dan Relawan Berupaya Evakuasi Nenek Korban Banjir di Bati-Bati

Selain di Kabupaten Banjar, banjir juga merendam sejumlah kecamatan di Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan.

Penulis : KompasTV-Banjarmasin

Sumber : Kompas TV


TERBARU