Ridwan Kamil Tinjau Proses Pemungutan Suara di Kab. Bandung
Berita daerah | 10 Desember 2020, 14:44 WIBKAB. BANDUNG, KOMPAS.TV - Ridwan Kamil, bersama forkopimda Jabar melakukan peninjauan, di dua tps, yang berlokasi di Kabupaten Bandung, sebagai perwakilan 8 wilayah di Jawa Barat.
Kabupaten Bandung merupakan wilayah dengan jumlah pemilih terbanyak di Jawa Barat.
Untuk itu, Gubernur memastikan proses pemungutan suara di wilayah tersebut berjalan dengan lancar.
Ridwan Kamil menyebut, secara umum prosedur pemungutan suara berjalan lancar, ia berharap, target partisipasi pemilih yakni 77.5 persen dapat tercapai.
Selain itu, ridwan kamil juga memastikan proses pemungutan suara di Cianjur dan Sukabumi berjalan dengan lancar, meski kedua wilayah tersebut sempat diterjang angin puting beliung.
Tps yang sebelumnya telah disiapkan, dipindahkan ke gedung-gedung sekolah.
Untuk lebih tahu berita terup date seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG: https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube: https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...
Twitter: https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook: https://www.Facebook.com/kompastvjabar/
Penulis : KompasTV-Bandung
Sumber : Kompas TV