Mengaku tidak Percaya Covid-19, Pedagang Bentak Polisi saat Razia Masker
Berita daerah | 10 November 2020, 10:52 WIBPONTIANAK, KOMPAS.TV - Sebuah video amatir yang tersebar di media sosial, menunjukkan seorang pedagang marah saat ditegur untuk menggunakan masker saat berjualan. Pedagang itu membentak petugas, dan mengaku sanksi dengan keberadaan virus covid-19.
Baca Juga: Pemprov Kalbar akan Tindak Pengunggah Postingan Bernada Provokasi Covid-19
Video tersebut viral di media sosial, dan banyak mendapatkan beragam respons dari warganet. Sadar akan tindakannya salah, didampingi tokoh masyarakat setempat, pedagang tersebut menyampaikan permohonan maaf.
Tentunya peristiwa itu menjadi perhatian bagi seluruh masyarakat, sebab teguran yang disampaikan petugas adalah untuk kepentingan bersama agar terhindar dari virus covid-19.
Seluruh elemen masyarakat diharapkan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan covid-19, dengan tetap mengenakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak saat beraktivitas di luar rumah.
Baca Juga: Dinkes Kalbar Terus Dorong Warga untuk Patuh Protokol Kesehatan
Simak informasi lain dari Kota Pontianak dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak.
#Covid19 #ProtokolKesehatan #Pontianak #Masker
Penulis : KompasTV-Pontianak
Sumber : Kompas TV