Kapal Motor Muatan BBM Hangus Terbakar di Perairan Utara
Berita daerah | 31 Oktober 2020, 12:49 WIBPROBOLINGGO, KOMPAS.TV - Sebuah kapal motor yang tengah mengangkut bahan bakar minyak atau BBM di perairan utara Kabupaten Probolinggo Jawa Timur terbakar pada Kamis (29/10). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, sementara pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan.
Sebuah kapal motor AWU, yang mengangkut sekitar 22 drum BBM jenis solar terbakar di dekat dermaga Pulau Gili Ketapang, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo Jawa Timur.
Dalam video yang direkam komunitas snorkeling atau komunitas wisata, tampak kepulan asap hitam pekat membumbung tinggi sehingga membuat warga sekitar berhamburan memadati pantai.
Dalam hitungan menit, api telah meludeskan bodi kapal beserta isinya. Para awak kapal terpaksa terjun ke laut guna menyelamatkan diri sebelum akhirnya ditolong oleh nelayan.
Kasat Polair Polres Probolinggo, AKP Slamet Prayitno mengatakan puluhan drum solar yang diangkut kapal motor tersebut rencananya akan dipindahkan dari drum di atas kapal ke drum di Dermaga Pulau Gili melalui mesin penyedot cairan atau alkon.
Tanpa disadari, selang penyedot bocor hingga mengenai mesin alkon. Sesaat kemudian timbul percikan api dan akhirnya membakar mesin dan menyambar drum.
Dari 22 drum berisi solar yang dimuat kapal, sebanyak 13 drum hangus terbakar, sedangkan 9 drum lainnya berhasil diselamatkan dengan cara dilempar ke laut.
Kebakaran ini tidak sampai memakan korban jiwa, meski demikian kerugian material ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Pihak Kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut.
#KapalTerbakar #BahanBakarMinyak #PerairanUtara #KabupatenProbolinggo
Penulis : KompasTV-Jember
Sumber : Kompas TV