> >

Tega! Bayi Perempuan Ditemukan di Dalam Tas Gendong depan Panti Asuhan

Berita daerah | 29 Oktober 2020, 07:42 WIB

BALI, KOMPAS.TV - Warga Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali, dihebohkan oleh penemuan bayi di sebuah panti asuhan. Bayi ini diletakkan di depan panti asuhan dan dalam tas gendong.

Bayi perempuan seberat 3 kilogram, ditemukan di sebuah bangunan kayu di depan Panti Asuhan Giri Asih.

Baca Juga: Dinsos Pastikan Bayi di Mempawah yang Dibuang oleh Orangtuanya Dapat Pengasuhan Layak

Saat ditemukan oleh anak panti, bayi malang ini berada di dalam tas gendong dan hanya dibalut sebuah pakaian serta badan yang dipenuhi dengan darah.

Baca Juga: Tega Cekik Bayi Kandung Berusia 5 Bulan, Ini Motif Pelaku

Hingga kini, Polsek Melaya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut dibantu satuan reskrim Polres Jembrana guna mengungkap orangtua dan pembuang bayi ini.

Pengelola Panti Asuhan Giri Asih, Purwanto, menjelaskan bahwa posisi bayi saat ditemukan ada di dalam tas gendong, bayi sampai saat ini dalam kondisi sehat.

Kompol I Nengah Patrem, Kapolsek Mendoyo menyatakan polisi telah melakukan olah tkp dan masih dalam pencarian siapa orang tua si bayi.

Penulis : Aleksandra-Nugroho

Sumber : Kompas TV


TERBARU