Angkut Minyak Ilegal 7 Orang Ditangkap
Berita daerah | 29 Oktober 2020, 00:08 WIBPALEMBANG,KOMPAS.TV-Tujuh orang yang mengangkut minyak ilegal, dari Jambi ditangkap Polisi dari Polda Sumsel.
Mereka ditangkap di Jalan Lintas Palembang-Jambi, saat mengangkut minyak ilegal tersebut.
Masuk dalam target operasi, tujuh orang pengangkut minyak ilegal, ditangkap Polisi dari Direktorat Kriminal Khusus Polda Sumsel.
Operasi penangkapan itu, dilakukan dalam satu bulan terakhir, yang menyasar pada pengangkut minyak-minyak yang bersumbr dari sumur-sumur ilegal.
Tersangka mengaku, mereka bertugas mengangkut minyak, dari sumur minyak di Desa Bungku Kecamatan Bajubang Batanghari Jambi, untuk dibawa ke Sumsel.
Dari penangkapan itu, Polisi menyita 70 ton minyak mentah, yang melintas di wilayah Musi Banyuasin Sumsel.
Operasi penangkapan masih akan dikembangkan polisi, untuk mengetahui pemasok minyak-minyak ilegal tersebut.
Sementara tujuh tersangka ditahan di tahanan Polda Sumsel untuk proses hukumnya, dan terancam hukuman empat tahun penjara.
#Minyak #Ilegal #PoldaSumsel
Penulis : KompasTV-Palembang
Sumber : Kompas TV