Di Tengah Pandemi, Usaha Tanaman Hias Cukup Menjanjikan
Berita daerah | 20 Oktober 2020, 13:06 WIBLAMPUNG, KOMPAS.TV - Pandemi covid 19 menuntut setiap orang dan pelaku usaha untuk lebih bisa berinovasi demi tetap bisa meraup pundi-pundi rupiah. Seperti yang dilakukan Resty Oktania, ibu dari tiga orang anak ini mampu meraup keuntungan jutaan rupiah dari hasil usaha penjualan tanaman hias.
Baca Juga: Meraup Keuntungan Dari Penjualan Tanaman Anggrek
Berbagai jenis tanaman hias yang ia tawarkan diantaranya, Aglonema, Baret merah, Begonia, Keladi Tikus dan Keladi Tengkorak. Sejumlah tanaman hias ini dijual dengan kisaran harga puluhan hingga ratusan ribu rupiah, tergantung dari usia dan kecantikan tanaman hias itu sendiri.
Baca Juga: 628 Mahasiswa di Lampung Ikuti Wisuda Secara Drive Thru
"Untung itu dari 300 hingga satu juta setiap hari", ungkap Resty saat diwawancara oleh Kompas TV (19/10).
Resty oktania warga Beringin Jaya, Kemiling, Bandar Lampung ini mengaku, mendapati bibit tanaman hias ini dari kawasan kabupaten Tanggamus dan Pringsewu, Lampung. Minat warga akan jenis tanaman hias ini cukup tinggi, bahkan dirinya kerap kewalahan akan pesanan tanaman hias dari pelangganya.
Bagaimana, apakah anda tertarik dalam berbisnis tanamanan hias ? Sudah saatnya untuk bisa berinovasi dalam menjalani bisnis ditengah pandemi covid 19 saat ini.
#tanamanhias #bisnistanamanhias #aglonema
Penulis : Kompastv-Lampung
Sumber : Kompas TV