Indian Ocean Wave Exercise 2020
Berita daerah | 7 Oktober 2020, 10:21 WIBDenpasar, KOMPASTV - Untuk Menguji Sistem Peringatan Dini Tsunami Dan Kesiapan Instansi Terkait Kebencanaan , BMKG Menggelar India Ocean Wave Exercise 2020 . IO Wave 2020 Merupakan Even Internasional Yang Digelar Setiap 2 Tahun Sekali Dan Melibatkan 28 Negara Di Kawasan Samudra Hindia .
Dalam Kegiatan Ini , Dilakukan Latihan Sistem Peringatan Dini Dan Mitigasi Tsunami , Sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) Pandemi Covid-19 . Gempa Bumi Berpotensi Tsunami Dengan Magnitudo 9,1 Di Jawa Timur , Dan Tsunami Yang Melanda Seluruh Pantai Di Selatan Indonesia Disimulasikan , Secara Virtual .
Ksusus Di Provinsi Bali Bmkg Telah Memasang Alat Pendeteksi Awal Terjadinya Tsunami Atau Ors Di 12 Lokasi Perairan Bali .
Pada IO Wave 2020 Di Indonesia Yang Diikuti Oleh 129 BPDB , 41 Institusi Nasional Dan Daerah Termasuk Media Dan 33 Provinsi Di Indonesia , Diharapkan Kesiapan Dalam Memberikan Informasi Awal Kepada Masyarakat Dalam Menghadapi Bencana Bisa Terealisiasi Dengan Baik Dan Cepat .
#bencanaalam #tsunami #infotsunami #bmkg #bali
Penulis : KompasTV-Dewata
Sumber : Kompas TV