> >

Wisata Bunga Enceng Gondok Di Tepi Sungai Opak

Berita daerah | 18 September 2020, 17:43 WIB

BANTUL, KOMPAS.TV - Beginilah pemandangan indah bunga eceng gondok yang berada di aliran Sungai Opak tepatnya di Dusun Kalinampu, Desa Seloharjo, Kecamatan Pundong, Bantul, Yogyakarta. Surutnya air Sungai Opak saat musim kemarau, ternyata memunculkan tumbuhan air liar seperti eceng gondok yang berkumpul di pinggir sungai.

Melihat fenomena alam yang menarik dan langka ini, sejumlah pemuda berinisiatif mengelola lokasi hamparan enceng gondok ini, menjadi destinasi wisata musiman. 

Hamparan tumbuhan enceng gondok ini muncul sejak dua bulan lalu saat musim kemarau tiba. Debit air sungai yang sedang surut menyebabkan tanaman enceng gondok cepat berkembang. Saat berbunga, tanaman enceng gondok terlihat indah. Bunga enceng gondok yang berwarna ungu mampu memanjakan mata wisatawan yang datang.

Bagi wisatawan yang akan berkunjung, disarankan untuk datang di sore hari karena di waktu tersebut bunga enceng gondok terlihat lebih cerah. Pengelola juga menyediakan sejumlah perlengkapan untuk swafoto, seperti payung dan busana kimono. Untuk sewa kimono, pengunjung hanya membayar Rp 25.000,- dengan durasi 15 menit.

Selain untuk wisata, lokasi hamparan bunga enceng gondok ini diharapkan juga bisa menjadi wahana edukasi tentang alam dan lingkungan. Membuka lokasi wisata di tengah pandemi, tentunya pihak pengelola tetap mengedepankan penerapan protokol kesehatan.

Diantaranya, pengecekan suhu tubuh pengunjung, penggunaan masker, jaga jarak dan jumlah pengunjung yang masuk dibatasi tidak lebih dari 10 orang.

#SungaiOpak #EncengGondok #DestinasiWisata

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Penulis : KompasTV-Jateng

Sumber : Kompas TV


TERBARU