> >

Sabut Kelapa Sebagai Sumber Penghasilan

Berita daerah | 15 September 2020, 01:21 WIB

MINUT, KOMPAS.TV- Bagi sebagian masyarakat, sabut kelapa sering dianggap sebagai limbah dan tak bernilai ekonomis. Namun bagi sepasang suami isteri di Desa Pinenek Kabupaten Minahasa Utara, sabut kelapa yang diolah tepat guna bisa menjadi sumber rejeki untuk menghidupi keluarga.

Berawal dari sebuah mimpi untuk memperkenalkan produk kreativitas bernilai ekonomis dari bahan baku pohon kelapa, sepasang suami isteri di Desa Pinenek Kabupaten Minahasa Utara, mencoba peruntungan untuk memulai usaha produksi souvenir dan barang rumah tangga lainnya.

Merintis usaha sejak tahun 2017 dari rumah pribadi mereka, Ambrosius Montolalu dan diah Sri Utami terus berinovasi menghasilkan produk berkualitas dengan memanfaatkan bahan baku seperti sabut kelapa serta batok kelapa.

Keduanya telah menghasilkan beragam produk, mulai dari souvenir cantik beragam bentuk, hiasan untuk  dinding dan meja rumah, sapu dan keset dari sabut kelapa, hingga perhiasan untuk perempuan dari memanfaatkan "limbah" pohon kelapa.

Sayangnya di tengah pandemi COVID-19, usaha keduanya sempat terpuruk lantaran sektor pariwisata mengalami kelesuan, dimana pangsa pasar utama produk yang mereka hasilkan adalah wisatawan.

Tak mau patah semangat, keduanya pun memutar otak untuk menghasilkan produk lain dari bahan baku kelapa agar usahanya tidak mati suri diterpa kondisi sulit.

Pasangan suami isteri ini pun akhirnya mengolah sabut kelapa menjadi pot bunga, lantaran banyak warga yang memulai hobi baru menanam bunga di halaman rumah, sebagai dampak anjuran "Work From Home".

Dijual dari harga 20 ribu hingga 30 ribu rupiah per pot bunga dari sabut kelapa  ini menjadi produk paling diburu orang di masa pandemi COVID-19.

Selain menghasilkan pot bunga di masa pandemi COVID-19, Ambrosius dan isterinya masih memproduksi sejumlah souvenir, meski dalam jumlah terbatas atau berdasarkan pesanan yang masuk.

Usaha Mikro Kecil Menengah yang mereka geluti, meski terdampak korona, namun masih bisa disiasati dengan terus berjuang menghasilkan produk inovasi agar tetap bertahan.

#kompastvmanado #kreatif #sabutkelapa

Yannemieke Singal Kompas tv Minahasa Utara

 

Saksikan Siaran Kompastv :                                                 

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

 

 

Penulis : KompasTV-Manado

Sumber : Kompas TV


TERBARU