Kasus Covid DI Bali Masih Meningkat, Pemerintah Tambah Ruang Isolasi
Berita daerah | 8 September 2020, 10:36 WIBDenpasar, KOMPASTV - Kasus covid 19 di provinsi bali mengalami peningkatan beberapa hari terakhir. Mengantisipasi peningkatan kasus covid 19 pemerintah tambahkan ruang isolasi dan terapkan isolasi mandiri bagi orang tanpa gejala yang positif covid 19 .
Beberapa hari terakhir kasus covid 19 di provinsi bali kembali mengalami peningkatan. Sebagian besar kasus terjadi akibat transmisi lokal. Mengantisipasi peningkatan kasus covid 19 pemerintah menambah ruang isolasi di rumah sakit rujukan covid 19 seperti di RS Bali Mandara ,siloam dan rumah sakit sanglah denpasar dengan total 45 bed. Selain itu juga diterapkan isolasi mandiri dirumah khusus bagi orang tanpa gejala yang tejangkit covid 19 dengan tetap menjaga agar keluarga lainnya tidak terjangkit dan pengawasan dari tenaga kesehatan. Saat ini lebidh dari 200 otg yang menjalani isolasi di rumah
Selain itu dinas kesehatan provinsi bali telah membentuk tim pengendali untuk penanganan pasien covid 19 dimana pasien dengan kondisi berat akan dirawat di RS PTN Udayana dan RSUP sanglah denpasar.
untuk mempercepat hasil tes PCR pemerintah juga menambah 3 lab pcr di tabanan , buleleng dan gianyar sehingga total ada 14 lab pcr yang ada di bali . Saat ini penularan covid 19 di provinsi bali mulai memasuki warga yang beresiko tinggi seperti orang usia lanjut dan memiliki penyakit bawaan sehingga angka kasus meninggal pun meningkat ,dari data 6 september terdapat penambahan 141 kasus baru mnjadi 6.212 , dan 90 kasus sembuh mnjadi 5.017,dengan 7 kematian menjadi 105 dan total kasus aktif yang sedang ditangani sebanyak 1.090 kasus
#bali #kasuscovid19 #kasuscovidbali #covidbalimeningkat #isolasi #isolasimandiri
Penulis : KompasTV-Dewata
Sumber : Kompas TV