> >

Ratusan Karyawan LG Electronics Terpapar Covid-19, Kantornya di Kawasan Industri Cikarang Ditutup

Kesehatan | 25 Agustus 2020, 15:13 WIB
ancaman virus corona (covid-19) dengan mikro droplet (Sumber: Pixabay)

“Sudah ditutup selama 14 hari standarnya. Masih dievaluasi,” ucap Alamsyah. 

Ia mengatakan, Pemkab Bekasi hingga kini masih melacak kasus baru di perusahaan tersebut. 

Sebagaimana diketahui, hingga Selasa ini, tercatat telah ada 672 jumlah pasien positif Covid-19 di Kabupaten Bekasi. 

Menurut Pemerintah Kabupaten Bekasi, dalam laman pikokabsi.bekasikab.go.id, yang di-update setiap pukul 11.00 WIB, dari 672 pasien itu ada 543 pasien yang sembuh. 

Sebanyak 38 pasien masih dirawat dan 53 pasien positif jalani isolasi mandiri.

LG Electronics belum memberikan keterangan resmi terkait tentang hal tersebut.

Kompas.TV masih berupaya untuk mendapatkan konfirmasi langsung maupun tanggapan dari perusahaan tersebut.

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU