Pasca Ricuh, Polisi Jaga Ketat Kantor KPU dan Bawaslu Bandar Lampung
Berita daerah | 24 Agustus 2020, 14:27 WIBLAMPUNG, KOMPAS.TV - Pasca insiden kericuhan yang terjadi saat rapat pleno Komisi Pemilihan Umum Bandar Lampung pada Jumat (21/08/2020) malam, polisi menjaga ketat kantor KPU dan Bawaslu Bandar Lampung.
Hingga Sabtu (22/08/2020) siang, kedua kantor tersebut tampak sepi tidak ada aktivitas. Namun sejumlah pengamanan dilakukan, personil kepolisian dan kendaraan taktis barracuda disiagakan di lokasi untuk menjaga keamanan.
Hal tersebut juga turut terlihat di kantor Bawaslu Bandar Lampung. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi massa yang berpotensi kembali ricuh.
Sebelumnya kericuhan terjadi saat rapat pleno yang digelar KPU Bandar Lampung, terkait rekapitulasi dukungan perbaikan dari hasil verifikasi faktual calon perseorangan, untuk Pilwalkot Bandar Lampung di salah satu hotel di Bandar Lampung.
Baca Juga: Rapat Pleno KPU Bandar Lampung Berakhir Ricuh
Kericuhan dipicu lantaran massa pendukung bakal calon perseorangan Ike Edwin dan Zam Zanariah kecewa, saat KPU menyampaikan hasil rapat tanpa kehadiran bakal pasangan calon Ike Edwin dan Zam Zanariah yang saat itu tengah melakukan shalat magrib.
#rapatpleno #KPU #Pilwalkot #ricuh
Penulis : Kompastv-Lampung
Sumber : Kompas TV