> >

Kronologi Uang Rp 44 Juta Raib Dalam 11 Menit, Ternyata Hasil Menabung 8 Tahun

Kriminal | 13 Agustus 2020, 19:34 WIB
ilustrasi: seseorang sedang bertransaksi di mesin ATM. Kronologi Uang Rp 44 Juta Raib Dalam 11 Menit, Ternyata Hasil Menabung 8 Tahun. (Sumber: Shutterstock/Kompas.com)

KOMPAS.TV - Warga Jombang, Jawa Timur, bernama Zainuddin (49) harus kehilangan uang sebesar Rp 44 juta yang disimpan di rekening BRI. Uang tersebut adalah hasil tabungannya selama 8 tahun terakhir.

Uang di rekening Zainuddin raib bermula saat ia menerima panggilan telepon dari seseorang yang mengaku petugas bank pada Kamis (16/4/2020).

Penelepon itu mengatakan bahwa Zainuddin yang tercatat sebagai nasabah BRI di Kantor Cabang Jombang masuk dalam program undian BRITAMA.

Tanpa curiga, warga Dusun Mangu, Desa Gading Mangu, Kecamatan Perak, Jombang, tersebut menjawab pertanyaan melalui telepon.

Bahkan Zainuddin juga memberikan data identitas pribadi kepada penelepon. Menurutnya, secara meyakinkan si penelepon mendikte dan menyebut secara tepat identitasnya.

Setelah menjawab banyak pertanyaan, orang yang mengaku petugas bank itu mengakhiri perbincangan dengan Zainuddin.

Baca Juga: Uang Rp 44 Juta di Rekening Raib Dalam 11 Menit, Berawal dari Telepon Mengaku Bank

Terima SMS Pemberitahuan Transfer

Tak lama setelah menerima telepon, Zainudin menerima 6 SMS pemberitahuan transfer ke rekening lain dari rekeningnya.

SMS pertama adalah pemberitahuan bahwa transfer uang sebesar Rp 19.999.999 berhasil dilakukan.

"Setelah terima telepon itu, tidak berapa lama saya dapat SMS. Karena saya tidak merasa transaksi, SMS itu saya hapus," ungkap Zainuddin dikutip dari Kompas.com, Kamis (6/8/2020).

Karena tak melakukan transaksi, Zainuddin pun curiga dan segera menuju ke mesin ATM terdekat untuk cek saldo.

Namun saat hendak berangkat ke ATM ia menerima SMS pemberitahuan kedua yang berisi pemberitahuan uang Rp 4.999.999 berhasil di transfer ke rekening lain.

SMS kedua masuk sekitar pukul 12.41 WIB dan Zainuddin mengatakan, rentang pemberitahuan antara dua SMS tersebut sekitar 2 menit.

"Saya curiga kok ada SMS seperti ini. Lalu saya mau ngecek ke ATM, tapi belum berangkat sudah ada SMS lagi," kata Zainuddin saat ditemui Kompas.com, Kamis (6/8/2020).

Ia pun langsung menuju ke ATM. Selama perjalanan, ia beberapa kali menerima SMS serupa.

Baca Juga: Teknologi Cip Solusi “Skimming”, Sejauh Mana Keamanannya?

Ilustras: uang. Kronologi Uang Rp 44 Juta Raib Dalam 11 Menit, Ternyata Hasil Menabung 8 Tahun. (Sumber: Shutterstock/Kompas.com)

Transaksi ketiga transfer uang dari rekening Zainuddin kepada rekening orang lain terjadi pada pukul 12.43 WIB sebesar Rp 4.999.999.

Lalu pada transaksi keempat, jumlah yang sama juga ditransfer ke rekening lain pada pukul 12.44 WIB.

Penulis : fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU