> >

Info Pencairan PIP Kemdikbud Oktober 2024, Simak Panduan Lengkap Cek Status dan Nominal Bantuan

Sekolah | 1 Oktober 2024, 10:18 WIB
Berikut adalah cara untuk melakukan pengecekan data siswa Program Indonesia Pintar (PIP) di pip.kemdikbud.go.id. (Sumber: Kemdikbud)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) kembali menyalurkan bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) pada awal Oktober 2024.

Bantuan ini ditujukan untuk mendukung siswa dari berbagai jenjang pendidikan. Berikut adalah informasi lengkap mengenai cara cek status penerima, nominal bantuan, dan jadwal pencairan PIP Kemdikbud 2024.

Cara Cek Status Penerima PIP 2024

Penerima bantuan PIP Kemdikbud 2024 dapat mengecek status mereka secara online melalui perangkat seluler. Berikut langkah-langkah untuk melakukan pengecekan:

  • Kunjungi laman resmi pip.kemdikbud.go.id
  • Cari kolom 'Cari Penerima PIP'
  • Isi data yang diminta: NISN, NIK, dan hasil penjumlahan yang tertera
  • Klik tombol 'Cari'

Terdapat dua jenis status yang mungkin muncul saat pengecekan:

  • SK Nominasi: Untuk siswa yang perlu mengaktivasi rekening Simpel
  • SK Pemberian: Untuk penerima PIP yang sudah memiliki rekening Simpel aktif

Pencairan dana PIP akan dilakukan setelah status penerima menunjukkan SK Pemberian dan keterangan "cair" telah muncul di laman pip.kemdikbud.go.id

Baca Juga: Dilantik Hari Ini, Ini Gaji dan Tunjangan Anggota DPR RI 2024-2029, Bisa Capai Rp50 Jutaan

Nominal Bantuan PIP 2024

Besaran bantuan PIP Kemdikbud 2024 bervariasi berdasarkan jenjang pendidikan:

  • Siswa SD
    • Rp 450.000 per tahun
    • Rp 225.000 untuk siswa baru dan kelas akhir
  • Siswa SMP
    • Rp 750.000 per tahun
    • Rp 375.000 untuk siswa baru dan kelas akhir
  • Siswa SMA
    • Rp 1.800.000 per tahun
    • Rp 500.000 - Rp 900.000 untuk siswa baru dan kelas akhir

Pencairan bantuan untuk bulan Oktober 2024 merupakan bagian dari tahap ketiga penyaluran PIP Kemdikbud tahun ini.

Pihak Kemdikbudristek menghimbau para siswa dan orang tua untuk secara rutin memeriksa status penerima bantuan melalui laman resmi.

Hal ini penting untuk memastikan kelancaran proses penerimaan bantuan dan mengantisipasi adanya perubahan informasi terkait pencairan PIP.

Penulis : Danang Suryo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU