Kalender Pendidikan Daerah Khusus Jakarta Tahun Ajaran 2024/2025 Dirilis, Berikut Daftar Lengkapnya
Sekolah | 11 Juli 2024, 19:00 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Provinsi Daerah Khusus Jakarta telah merilis kalender pendidikan untuk tahun ajaran 2024/2025.
Dinas Pendidikan Jakarta merilis kalender pendidikan tersebut melalui Surat Keputusan Kepala Dinas Nomor E-0022 Tahun 2024.
Dalam kalender pendidikan ini, terdapat sejumlah kegiatan yang akan diikuti oleh para siswa selama berjalannya tahun pelajaran 2024/2025.
Kalender pendidikan Jakarta tahun ajaran 2024/2025 ini berlaku untuk berbagai jenjang mulai dari PAUD, TK, SD, SMP, SMA, SMK hingga SLB.
Baca Juga: Jadwal Masuk Sekolah dan MPLS Tahun Ajaran 2024/2025 di Jawa Barat Menurut Kalender Pendidikan
Kalender Pendidikan Jakarta Tahun Ajaran 2024/2025
Juli 2024:
- 1-6 Juli 2024: Libur Semester
- 8-10 Juli 2024: Hari Pertama Masuk Sekolah
- 11-19 Juli 2024: Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS)
- 7 Juli 2024: Tahun Baru Islam 1446 H
Agustus 2024:
- 17 Agustus 2024: Hari Kemerdekaan Republik Indonesia
September 2024:
- 9-13 September 2024: Penilaian Tengah Semester
Oktober 2024:
- Tidak ada kegiatan
November 2024:
- Tidak ada kegiatan
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV