Dirjen Pendis Kemenag Ali Ramdhani: Festival Madrasah Nasional Tajamkan Potensi Anak
Sekolah | 14 Agustus 2023, 05:21 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Sebanyak seratus siswa tampil sebagai pemenang pada ajang Festival Madrasah Nasional yang diumumkan pada Malam Puncak Madrasah Fest 2023 di sebuah hotel di Serpong, Tangerang Selatan.
Madrasah Fest adalah olimpiade madrasah se-Indonesia dalam bidang Al-Qur'an, hadis, kitab klasik, dan seni keislaman.
Baca Juga: Kemenag Buka Lowongan Dirjen Bimas Katolik untuk PNS, Simak Syarat dan Ketentuannya!
Gelaran kali ini adalah yang pertama kali diadakan, hasil kerjasama Direktorat KSKK Madrasah Kemenag dengan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Di antara pemenang adalah Rahmat Ridallah sebagai juara 1 Memorizing Al-Qur'an 30 Juz, Muhammad Syahrul Ibad sebagai juara 1 Reading Islamic Turats, Abriel Farih Alfatih sebagai juara 1 Studeny Chef, Panji Dwi Agustian sebagai juara 1 Creative Design Fest, dan Roufian Maulana Ghofari sebagai juara 1 Reciting Holy Qur'an.
Para juara mendapatkan hadiah total Rp370 juta dan mendapatkan beasiswa tanpa test dari FTIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI (Pendis Kemenag), M. Ali Ramdhani mengungkapkan, kompetisi ini didesain untuk menajamkan potensi anak madrasah dalam intelektualitas, kecerdasan emosionsl, kecerdasan fisik, dan kecerdasan spiritual.
"Pendidikan itu pada dasarnya memaksimalkan sisi khas manusia. Maka kompetisi ini sejatinya adalah wadah untuk itu," ungkapnya melalui keterangan tertulisnya, Minggu malam (13/8/2023).
Pendidikan madrasah memiliki tanggung jawab memaksimalkan kecerdasan sains dan spiritual secara maksimal.
Mata lomba yang dipertandingkan, mulai hafalan Al-Qur'an, pemahaman, debat, baca kitab klasik, desain, dan kaligrafi adalah manifestasi segala potensi yang ada di anak madrasah.
Penulis : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV