> >

USU Buka Penerimaan Seleksi Mahasiswa Mandiri Vokasi, Berikut Jadwal dan Link Pendaftarannya

Kampus | 30 Juli 2023, 06:30 WIB
Kampus Universitas Sumatera Utara (USU). USU membuka penerimaan mahasiswa baru melalui seleksi mandiri program vokasi, pada hari ini, Minggu (30/7/2023). (Sumber: Tribunnews.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Universitas Sumatera Utara (USU) membuka penerimaan mahasiswa baru 2023 melalui seleksi mandiri program vokasi.

Proses pendaftaran jalur mandiri tersebut mulai dibuka pada hari ini, Minggu (30/7/2023) hingga pada 9 Agustus 2023 mendatang.

Calon mahasiswa dapat melakukan pendaftaran Vokasi USU 2023 secara daring atau online melalui website resmi penyelenggara.

Link pendaftaran jalur mandiri vokasi USU 2023

Bagi anda yang berminat menjadi mahasiswa USU Jakarta dapat mendaftar melalui jalur mandiri tersebut melalui laman seleksi.usu.ac.id.

Adapun biaya pendaftaran jalur mandiri vokasi USU 2023 sebesar Rp500.000.

Jadwal Pelaksanaan Seleksi

1. Pendaftaran Online: 30 Juli sampai 9 Agustus 2023

2. Pelaksanaan Ujian: 12 Agustus 2023

3. Pengumuman Hasil Seleksi: 14 Agustus 2023.

Baca Juga: Link dan Cara Cek Pengumuman Jalur Mandiri UIN Raden Mas Said Surakarta 2023, Cek Biaya Kuliahnya

Daya Tampung Jalur Mandiri Vokasi USU 2023

Lebih rinci, berikut daya tampung mahasiswa baru jalur mandiri program vokasi USU 2023 berdasarkan program studi:

1. Akuntansi: 10 

2. Bahasa Inggris: 49

3. Bahasa Jepang: 54

4. Fisika: 94

5. Keuangan: 11

6. Kimia: 72

7. Metrologi dan Instrumentasi: 78

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU