> >

Diumumkan Sore Ini, Berikut Link Pengumuman Jalur Mandiri Undana 2023

Kampus | 26 Juli 2023, 16:58 WIB
Gedung Rektorat Undana. Pengumuman hasil seleksi mandiri Universitas Nusa Cendana (Undana) akan disampaikan hari ini, Rabu (26/7/2023).  (Sumber: Istimewa)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pengumuman hasil seleksi mandiri Universitas Nusa Cendana (Undana) akan disampaikan hari ini, Rabu (26/7/2023). 

Undana merupakan universitas negeri pertama di Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Adapun Kampus tersebut terletak di Kupang.

Mengutip dari laman resmi Undana, sejatinya pengumuman hasil seleksi mandiri masuk Undana atau SMMU ini direncanakan pada 21 Juli 2023.

Namun karena adanya perpanjangan registrasi bagi calon mahasiswa baru jalur SNBT, maka pengumuman hasil seleksi SMMU diundur pada hari ini, 26 Juli 2023.

Pengumuman jalur mandiri Undana 2023 tersebut dapat dilihat mulai pukul 17.00 WIB atau 18.00 WITA.

Peserta dapat mengakses pengumuman jalur mandiri Undana 2023  melalui link https://smmu.undana.ac.id/.

Baca Juga: Link dan Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri Unair 2023 Tes Tulis KIP Kuliah, Ini Ketentuannya

SMMU 2023 sendiri merupakan jalur penerimaan mahasiswa program sarjana yang dapat diikuti oleh lulusan tahun 2021, 2022, dan 2023.

Aspek penilaian pada jalur mandiri Undana 2023 meliputi nilai akademik, hasil UTBK tahun 2023 (jika ada), akreditasi sekolah dan peserta dari daerah 3T, serta prestasi peserta.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU