> >

Syarat dan Cara Daftar UM-PTKIN 2023, Berikut Jadwal dan Biayanya

Kampus | 10 April 2023, 07:01 WIB
Ilustrasi mahasiswa UIN Sunan Kalijaga, salah satu PTKIN. Pendaftaran UM-PTKIN 2023 dibuka hari ini, Senin (10/4/2023). (Sumber: uin sunan kalijaga)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pendaftaran seleksi Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) dibuka mulai hari ini, Senin (10/4/2023) hingga 15 Mei 2023.

Diketahui, sebelumnya Kementerian Agama telah mengumumkan jalur  Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri atau SPAN-PTKIN 2023

Bagi yang belum lulus seleksi pendaftaran jalur SPAN-PTKIN, dapat mengikuti jalur UM-PTKIN.

UM-PTKIN merupakan pola seleksi yang dilaksanakan secara bersama oleh 58 PTKIN (UIN, IAIN, STAIN) dan PTN dengan Program Studi Keagamaan yang izin operasionalnya diterbitkan Kementerian Agama RI.

Koordinator Pokja Humas Publikasi PMB Nasional M Rikza Chamami mengatakan pendaftaran dilkukan melalui online dengan mekanisme yang ada

"Siswa yang akan mengikuti seleksi ini harus memiliki NISN dan merupakan lulusan dari satuan pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/Pesantren Mu’adalah/Pendidikan Diniyah Formal/Pendidikan Kesetaraan Pondok Pesantren Salafiyah atau yang setara tahun 2021, 2022, dan 2023," ujar Rikza, Minggu (9/4) dikutip dari laman Kemenag.

Proses seleksi pada jalur UM-PTKIN 2023 menggunakan ujian berbasis SSE (Sistem Seleksi Elektronik). Berikut syarat, cara daftar dan jadwalnya.

Baca Juga: Pendaftaran UM-PTKIN 2023 Dibuka Hari Ini Pukul 16.00 WIB di https://um.ptkin.ac.id

Syarat Pendaftaran UM-PTKIN 2023

Ini syarat umum yang harus dipenuhi sebelum mendaftar:

  • Pelamar merupakan lulusan MA/SMA/SMK/Sederajat yang lulus pada 3 tahun terakhir (tahun lulus 2021, 2022 dan 2023)
  • Bagi lulusan tahun 2021 dan 2022 harus memiliki ijazah, sedangkan yang lulus tahun 2023 dapat menggunakan SKL/Ijazah
  • SKL yang ditandai dengan pasfoto terbaru dan ditandai stempel sekolah akan divalidasi sebelum pelaksanaan ujian
  • Sehat jasmani dan rohani sehingga tidak mengganggu pelaksanaan proses pembelajaran
  • Memenuhi persyaratan lain yang ditentukan oleh masing-masing PTKIN

Cara Daftar UM-PTKIN 2023 

Pendaftaran dilakukan secara online dengan login di www.um-ptkin.ac.id, berikut caranya.

Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU