Ramai Mahasiswa Kesulitan Bayar UKT, Simak Besaran UKT di UNY, UIN, UGM, dan UPN
Beasiswa | 16 Januari 2023, 19:02 WIBYOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Besaran uang kuliah tungga (UKT) kini menjadi polemik usai kisah mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), RNF, yang meninggal dunia saat tengah berjuang mendapatkan keringanan UKT dari kampus, viral di media sosial
RNF mendapatkan UKT sebesar Rp3,14 juta. Angka tersebut cukup tinggi bagi orangtuanya yang bekerja berjualan sayur di pinggir jalan. Selain itu, masih ada empat adiknya yang harus dihidupi.
Berbagai usaha dilakukan RNF untuk UKT tiap semesternya, mulai dari mencari beasiswa hingga kerja paruh waktu. Perempuan asal Purbalingga, Jawa Tengah, itu juga mengajukan penurunan UKT, tetapi hanya turun sekitar Rp600 ribu.
Baca Juga: Prihatin atas Meninggalnya Mahasiswa UNY terkait UKT, Politikus PSI: Biaya Kuliah Harusnya Gratis
Hingga pada semester tiga, RNF tidak dapat melanjutkan kuliahnya karena terpentok biaya. Hingga pada 9 Maret 2022, RNF meninggal dunia.
Kisah RNF memunculkan kontroversi, utamanya terkait besaran UKT yang terus naik dari tahun ke tahun serta penetapan kelompok UKT yang dinilai kurang tepat.
Berdasarkan Pasal 7 Ayat (5) Permendikbud Nomor 25 Tahun 2020 disebutkan bahwa penetapan kelompok besaran UKT dan mahasiswa dilakukan dengan mempertimbangan kemampuan ekonomi mahasiswa, orang tua mahasiswa, atau pihak yang membiayai mahasiswa.
Di Yogyakarta sendiri, ada empat perguruan tinggi negeri yang menggunakan sistem UKT, yakni UNY, UIN Sunan Kalijaga, Universitas Gadjah Mada (UGM), dan UPN Veteran Yogyakarta.
Baca Juga: Rektor UNY Jawab Viral Mahasiswi Gagal Bayar UKT sampai Wafat, Ingin Jadikan Anak Asuh Jika Tahu
Besaran UKT di Kampus Jogja
UNY
- Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi: Rp500.000 - Rp5.645.000
- Fakultas Bahasa, Seni, dan Budaya: Rp500.000 - Rp5.645.000
- Fakultas MIPA: Rp500.000 - Rp5.645.000
- Fakultas Ilmu Sosial, Hukum, dan Ilmu Politik: Rp500.000 - Rp5.645.000
- Fakultas Teknik: Rp500.000 - Rp6.350.000
- Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan: Rp500.000 - Rp5.645.000
- Fakultas Ekonomi dan Bisnis: Rp500.000 - Rp4.940.000
Selengkapnya, cek di sini. http://pmb.uny.ac.id/program-sarjana/biaya-pendidikan
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Purwanto
Sumber : Berbagai Sumber