> >

Liga 1 dan Liga 2 Bakal Kembali Digelar, Klub Pertanyakan Kejelasan Subsidi dari PSSI

Kompas sport | 21 Juni 2020, 22:13 WIB
Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). (Sumber: istimewa)

KOMPAS.TV - Keputusan PSSI untuk menggelar kembali Liga 1 dan Liga 2 pada September atau Oktober nanti, membuat klub-klub mempertanyakan subsidi untuk mereka.

Salah satunya adalah Borneo FC. Presiden Pesut Etam, Nabil Husain mengatakan pihaknya membutuhkan informasi terkait subsidi dari PSSI.

Menurutnya, manajemen klub tetap harus membayar gaji pemain dari April hingga Juni 2020.

Baca Juga: Resmi, PSSI Putuskan Liga 1 dan Liga 2 Kembali Bergulir

“Jadi Borneo menunggu kejelasan subsidi. Bagaimana pun, kan Borneo terus membayar 25 persen sampai Juni,” kata Nabil kepada Antara, Minggu (21/6/2020).

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Manajer PSIM Yogyakarta, David Hutauruk.

Menurutnya subsidi dari PSSI krusial untuk merancang anggaran klub untuk menjalani kompetisi.

“Kepastian subsidi sangat dibutuhkan agar kami dapat mengalkulasikan bujet operasional dan lain-lain,” katanya.

Baca Juga: Ulang Tahun ke-53, Sergio Farias: Semoga Persija Juara Liga 1

Untuk pembayaran pertama cicilan subsidi musim 2020 baru 18 klub dari Liga 1 2020 dan 18 klub 24 klub Liga 2 2020 yang baru menerimanya pada Mei 2020.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV

Tag

TERBARU