Menpora Restui PSSI Kembali Gelar Liga Nasional
Kompas sport | 4 Juni 2020, 07:50 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Menpora Zainduin Amali persilakan PSSI kembali gulirkan kompetisi.
Namun, menpora berpesan agar protokol kesehatan tetap diutamakan.
Menpora Zainudin Amali memberikan restu PSSI yang berencana melanjutkan kompetisi pada bulan Oktober.
Namun PSSI dan operator liga harus memastikan protokol kesehatan tetap diutamakan.
Adapun protokol kesehatan dari Kemenpora akan segera diterbitkan dalam waktu dekat.
Secara teknis protokol ini hanya mengatur secara umum, selebihnya, Kemenpora menyerahkan kepada induk organisasi olahraga masing masing untuk aplikasi secara khusus.
Sebelumnya, PSSI serta kontestan Liga Satu dan Dua sepakat kompetisi dilanjutkan kembali pada Oktober.
Kesepakatan ini dicapai usai pertemuan virtual yang digelar hari Selasa.
PSSI kembali mengadakan pertemuan virtual dengan stakeholder sepakbola nasional pada Selasa.
Pertemuan ini akhirnya mencapai kesepahaman terkait nasib kompetisi sepakbola nasional.
Format kompetisi diubah menjadi turnamen dengan empat grup yang berisi enam klub.
Tidak ada degradasi sementara dua tim akan promosi ke liga satu. Untuk subsidi diberikan 200 juta rupiah per bulan.
Penulis : Merlion-Gusti
Sumber : Kompas TV