> >

Bukan MU, Ternyata Paul Pogba Fans Berat Arsenal saat Kecil

Kompas sport | 15 April 2020, 09:53 WIB
Pemain Manchester United, Paul Pogba. (Sumber: Instagram@manchesterunited)

KOMPAS.TV - Gelandang Manchester United (MU) Paul Pogba mengungkapkan The Red Devils bukanlah klub idolanya waktu kecil.

Pemain berusia 27 tahun tersebut menegaskan rival MU, Arsenal yang jadi klub idamannya.

Hal itu cukup mengejutkan, mengingat Pogba merupakan produk tim junior MU.

Dia bergabung dengan klub Greater Manchester itu pada usia 16 tahun dari klub Prancis, Le Havre.

Baca Juga: Sering Cedera Musim Ini, Pemain MU Paul Pogba Optimistis Akan Lebih Kuat

Pogba mengungkapkan alasan dia mengidolai Arsenal karena keberadaan Thierry Henry di sana.

“Saya akan jujur. Jadi awalnya saya adalah penggemar Arsenal. Jelas karena adanya pemain Prancis di sana. Saya dan saudara saya penggemar Arsenal, sedangkan saudara saya yang lain adalah fans Manchester United,” katanya di podcast resmi MU.

“Jadi saya menyukai Arsenal, jadi karena dirinya saya menjadi penggemar Arsenal. Kemudian saya berubah dan bergabung dengan saudara saya yang lain. Tidak untuk Arsenal, dan saya menjadi penggemar MU,” lanjutnya.

Baca Juga: Mantan Pemain MU Marouane Fellaini Positif Idap Virus Corona

Pogba sendiri menjalani dua periode bersama MU. Disebut sebagai calon bintang di periode pertama, Pogba malah hengkang ke Juventus pada 2012.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU