Pemecatan Shin Tae-Yong Terus Jadi Polemik, Asisten Pelatih Timnas Indonesia Bereaksi Keras
Sepak bola | 11 Januari 2025, 09:57 WIB
JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemecatan Shin Tae-yong dari timnas Indonesia terus menjadi polemi, meski PSSI sudah menunjuk pelatih baru.
Hal itu membuat asisten Shin Tae-yong di timnas Indonesia, Yoo Jae-hoon, bereaksi keras atas segala isu tentang pelatih asal Korea Selatan tersebut.
PSSI resmi memecat Shin Tae-yong dari timnas Indonesia, Senin (6/1/2025).
Baca Juga: Tiba di Indonesia Malam Ini, Berikut Agenda Perdana Patrick Kluivert Bersama Timnas
PSSI pun telah menunjuk Patrick Kluivert sebagai pelatih anyar Tim Garuda.
Meski begitu, pemecatan Shin Tae-yong itu tetap membuat publik terkejut, dan memunculkan berbagai pertanyaan.
Rumor yang berkembang adalah terkait alasan pemecatan Shin Tae-yong.
Salah satunya, suasana ruang ganti timnas Indonesia yang tak kondusif disebut sebagai penyebab.
Juga ada isu yang mengatakan Shin Tae-yong tak cocok dengan pemain naturaliasasi, serta masalah komunikasinya dengan para pemain.
Selain itu juga muncul rumor perpecahan antara Shin Tae-yong dan pemainnya terkait strategi yang diterapkan.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Instagram@pace_yoojaehoon