> >

Jelang Vietnam vs Indonesia, Erick Thohir: Imbang Sudah Luar Biasa, Targetnya Kalah

Sepak bola | 13 Desember 2024, 20:30 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta usai menonton laga Timnas Indonesia. (Sumber: Kompas.tv/Rizky Ade Saputro)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyebut tidak menargetkan Timnas Indonesia meraih kemenangan saat melawan Vietnam dalam jadwal Piala AFF 2024. 

Laga Vietnam vs Indonesia pada ajang yang saat ini bernama ASEAN Mitsubishi Electric Cup (AMEC) itu bakal berlangsung di Stadion Viet Tri, Minggu (15/12/2024) malam WIB. 

Saat ini, Indonesia memuncaki klasemen Grup B dengan raihan 4 poin dari 2 laga. Sementara itu, Vietnam berada di peringkat kedua dengan raihan 3 poin dari 1 pertandingan. 

Indonesia bertandang ke markas Vietnam dengan hasil buruk. Skuad Garuda baru saja bermain imbang 3-3 kontra Laos di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12). 

Baca Juga: Erick Thohir Tidak Puas Timnas Indonesia Hanya Imbang Kontra Laos di Piala AFF 2024

Di atas kertas, Indonesia diprediksi tidak akan kesulitan meraih kemenangan kontra Laos. Terlebih dari rangking FIFA, Laos berada di posisi 185, sedangkan Indonesia 60 tingkat di atas mereka. 

Lain itu, Indonesia punya rekor 9 kemenangan dan 1 hasil seri sebelum ditahan imbang Laos pada Kamis (12/12) kemarin. 

Erick Thohir mengungkapkan hasil imbang kontra Laos ini tidak sesuai dengan target awal yang sudah ditetapkan, yaitu menang. 

Menurutnya, Indonesia ditargetkan meraih kemenangan atas Myanmar dan Laos, lalu imbang kontra Vietnam dan Filipina agar lolos ke semifinal Piala AFF 2024 dari Grup B. 

Akan tetapi, usai melihat hasil kontra Laos, Erick Thohir mengatakan, bermain imbang di kandang Vietnam akan menjadi hasil yang luar biasa bagi Garuda

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Antara


TERBARU