> >

Link Live Streaming Persija Vs Persik Sore Ini, Kick-Off Jam 15.30 WIB

Sepak bola | 1 Desember 2024, 13:30 WIB
Para pemain Persija merayakan gol dalam laga pekan ke-8 Liga 1 2024-25 melawan PSIS Semarang di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Kamis (17/10/2024) malam. (Sumber: Media Persija)

BOGOR, KOMPAS.TV - Persija Jakarta akan menjamu Persik Kediri pada pekan ke-12 Liga 1 2024/2025.

Persija vs Persik akan dimainkan di Stadion Pakansari, Cibinong, Minggu (1/12/2024) sore ini.

Kick-off laga jam 15.00 WIB, dan link live streaming Persija vs Persik akan disertakan di akhir artikel ini.

Baca Juga: Timnas Indonesia Intip Peluang ke Piala Dunia 2026, Shin Tae-Yong Ungkap Hal yang Krusial

Persija bertekad bangkit setelah sebelumnya kalah dari Persebaya Surabaya 1-2.

Pelatih Persija, Carlos Pena menegaskan, persiapan tim berjalan dengan baik.

Pembesut asal Spanyol itu menegaskan, poin penuh menjadi target yang harus diraih Macan Kemayoran.

“Setelah kalah di laga sebelumnya, kami ingin main sebanyak mungkin. Kami sangat menantikan laga kandang ini melawan Persik. Setelah kalah, kami ingin meraih tiga poin,” ujar Pena, dilansir dari laman resmi Persija.

Ia mengungkapkan, Persik cukup kuat saat bermain tandang, dan jelas bakal memberikan kesulitan bagi mereka.

Tetapi, eks pembesut Ratchaburi tersebut tak mau terganggu dalam hal tersebut.

Penulis : Haryo Jati Editor : Deni-Muliya

Sumber : Persija.id/Persikfc.id


TERBARU