PB ISSI Targetkan Emas di SEA Games 2019
Kompas sport | 26 September 2019, 10:15 WIBInduk Olahraga Sepeda Indonesia (PB ISSI) mengirim 13 atlet yang terdiri dari sembilan atlet putra dan empat atlet putri ke SEA Games 2019. Saat ini para atlet fokus pelatnas dan mengikuti turnamen ujicoba.
PB ISSI membidik lebih dari satu emas pada SEA Games 2019. Emas diharapkan hadir dari nomor BMX dan Mountain Bike khususnya Downhill.
Pada SEA Games 2017, Indonesia meraih dua emas dari nomor BMX putra dan putri yang disumbangkan I Gusti Bagus Saputra dan Elga Kharisma.
Sayangnya BMX putri tidak dipertandingkan di Filipina. Sementara itu, PB ISSI memprediksi Malaysia yang merupakan juara bertahan masih akan jadi lawan terberat atlet sepeda Indonesia di ajang multi event terbesar asia tenggara ini.
#PBISSI #Sepeda #SEAGames
Penulis : edika-ipelona
Sumber : Kompas TV