Juara di BNI Indonesian Masters 2024, Lee Raih Gelar International Series Pertama
Sports | 3 November 2024, 21:10 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pegolf Kanada Richard Taehoon Lee akhirnya meraih gelar juara di turnamen BNI Indonesian Masters 2024 setelah tampil memukau sejak putaran pertama.
Lee, yang telah berpartisipasi dalam turnamen bergengsi ini sebanyak delapan kali sejak dimulainya ajang pada tahun 2011, berhasil menuntaskan penantian panjang dengan kemenangan gemilang pada penampilan ke-9-nya.
Prestasi Lee semakin istimewa karena ia mencatat kemenangan wire-to-wire, yaitu memimpin leaderboard selama empat putaran berturut-turut, menunjukkan dominasinya di lapangan sepanjang turnamen.
Kemenangan ini menandai pencapaian penting dalam karier profesionalnya di dunia golf internasional.
“Saya merasa luar biasa, sudah cukup lama sejak kemenangan terakhir saya pada tahun 2017, dan ini adalah perasaan yang sangat baik. Beberapa tahun terakhir, saya sudah hampir menang, sekitar dua atau tiga tahun lalu saya sempat bertarung cukup keras. Saya sudah berlatih putting cukup intensif, dan akhirnya tahun ini berhasil di lapangan ini. Saya sangat senang dengan lapangan ini; hijau dan halus permukaannya, cocok dengan gaya permainan saya,” ujar Lee.
Baca Juga: PSSI Sebut 24 Ribu Tiket Pertandingan Timnas Vs Jepang Sudah Terjual di Hari Pertama
Berlangsung di Royale Jakarta Golf Club, Lee yang memulai putaran keempat dengan keunggulan 6 pukulan (total 21-di bawah-par) tampil sangat percaya diri. Tambahan 4 birdie di sembilan hole pertama putaran keempat membuat posisi Lee sulit dikejar.
Cuaca buruk sempat menghentikan putaran keempat pada pukul 11.45. Pertandingan kembali dilanjutkan pada pukul 13.35. Sayang, keunggulan Lee di 25-di bawah-par terpotong dengan double bogey di hole 16.
“Ketika membuat double bogey, saya berpikir, 'Ayo, fokus lagi.' Setelah itu, saya berhasil membuat par demi par hingga akhirnya bisa menyelesaikannya,” imbuh Lee.
Meski demikian, skor total Lee 23-di bawah-par terlalu jauh untuk dikejar pemain lain. Chang Wei-lun (TPE) dan Phachara Khongwatmai (THA) hanya mampu mengukir 19-di bawah-par, dan harus puas di posisi T2.
Penulis : Kiki Luqman Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV