> >

Lolos ke 16 Besar Euro 2024, De la Fuente: Pemain Spanyol Terbaik di Dunia

Sepak bola | 21 Juni 2024, 15:15 WIB
Spanyol merayakan kemenangan 1-0 dari Italia di Arena AufSchalke, Jumat (21/6/2024) dini hari WIB, pada laga Grup B Euro 2024. (Sumber: AP Photo/Andreea Alexandru)

GELSENKIRSCHEN, KOMPAS.TV - Pelatih Timnas Spanyol Luis De la Fuente menyebut skuadnya adalah kumpulan para pemain terbaik di dunia. 

Hal tersebut ia ungkapkan setelah berhasil membantu La Furia Roja lolos ke babak 16 besar Euro 2024. 

Tiket fase gugur Euro 2024 berhasil mereka segel usai menundukkan juara bertahan Italia di Veltins-Arena, Jumat (21/6/2024). Spanyol menang dengan skor tipis 1-0 berkat gol bunuh diri Riccardo Calafiori.

Baca Juga: Hasil Euro 2024 Tadi Malam: Spanyol Lolos ke 16 Besar Usai Kalahkan Italia, Inggris Ditahan Imbang

Meski demikian, Spanyol tampil sangat dominan dengan 58 persen penguasaan bola, 20 tembakan, dan 91 persen akurasi umpan sukses. Sementara itu, Italia hanya membuat 4 peluang sepanjang laga. 

De la Fuente menyebut ini adalah penampilan terbaik Spanyol semenjak ia mengemban jabatan sebagai juru taktik. 

Menurutnya, para pemain asal Spanyol dan sepak bola Spanyol adalah yang terbaik di dunia. 

"Di semua area kami lebih unggul dari mereka," ujar De la Fuente, Jumat (21/6/2024) dikutip dari The Guardian.

Namun demikian, dia mengakui bahwa tidak mudah untuk mengalahkan Italia. Kemenangan atas Italia ini, kata dia, membuat timnya berada di jalur yang benar. 

"Saya ingin kami menghargai betapa sulitnya untuk menundukkan tim hebat seperti Italia, seperti yang kami lakukan hari ini. Hal tersebut membuat saya yakin bahwa kami memiliki peluang untuk berkembang, namun kami akan tetap menjejakkan kaki di atas tanah. Ini membuka pintu yang luar biasa dan cakrawala yang luar biasa. Jalan masih panjang, namun kami sudah berada di jalur yang tepat," ujarnya.

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV/The Guardian


TERBARU