> >

Spanyol vs Italia di Euro 2024 Dinihari Nanti: Prediksi Skor dan Susunan Pemain

Sepak bola | 20 Juni 2024, 13:48 WIB
Para pemain Timnas Spanyol merayakan gol Fabian Ruiz ketika mengalahkan Kroasia 3-0 di Olympiastadion, Berlin, Jerman, Sabtu (15/6/2024) malam WIB, pada laga Grup B Euro 2024. (Sumber: AP PhotoManu Fernandez)

JAKARTA, KOMPAS.TVBigmatch matchday 2 Euro 2024 Grup B antara Spanyol vs Italia yang akan berlangsung di Veltins-Arena, Gelsenkirchen, Jerman, Jumat (21/6/2024) mulai pukul 02.00 dini hari WIB, diprediksi bakal berjalan ketat. 

Baik Spanyol maupun Italia sama-sama meraih tiga poin pada matchday pertama. Spanyol mengalahkan Kroasia dengan skor telak 3-0, sementara Italia menang 2-1 atas Albania. 

Artinya, hasil pertandingan ini akan memengaruhi kans kelolosan kedua tim ke babak 16 besar. Pemenang laga ini dipastikan lolos ke fase gugur. 

"Mereka adalah pesaing di setiap kompetisi internasional. Spanyol vs Italia adalah sebuah pertandingan klasik, ini bisa saja menjadi laga final," kata juru taktik Spanyol, Luis De La Fuente, dikutip dari laman UEFA. 

Baca Juga: Hasil Euro 2024 Tadi Malam: Jerman Lolos dari Fase Grup Usai Kalahkan Hungaria

"Mereka memiliki para pemain hebat, pelatih hebat, dan budaya sepak bola yang nyata. Mereka adalah salah satu tim nasional yang hebat." 

"Saya yakin ini akan menjadi sebuah pertandingan yang hebat dan luar biasa. Ini bakal menjadi laga yang layak untuk kompetisi ini. Kami akan melakukan yang terbaik untuk memenanginya," ucap De La Fuente. 

Ini akan menjadi pertemuan ke-11 antara kedua kesebelasan di turnamen mayor (8 di Euro dan 3 di Piala Dunia). Meski demikian, Spanyol selalu menang dalam dua pertemuan terakhir di UEFA Nations League. 

Spanyol arahan De La Fuente berkemungkinan besar masih akan mempertahankan winning eleven lewat trio Lamine Yamal, Alvaro Morata, dan Nico Williams di lini serang. 

Trio Tim Matador bakal diuji ketangguhan pertahanan Italia yang digawangi Riccardo Calafiori dan Alessandro Bastoni. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : UEFA


TERBARU