> >

Timnas Indonesia Vs Irak, Shayne Pattynama Kobarkan Semangat: Kami Yakin Menang

Sepak bola | 6 Juni 2024, 07:38 WIB
Pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Shayne Pattynama. (Sumber: PSSI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemain Timnas Indonesia Shayne Pattynama mengungkapkan optimismenya jelang menghadapi Irak.

Laga Timnas Indonesia vs Irak akan dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (6/6/2024).

Timnas Indonesia vs Irak menjadi laga kelima Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Irak: Trio Oratmangoen, Marselino & Struick Jadi Andalan

Laga ini akan menjadi salah satu penentu bisa tidaknya Timnas Indonesia melaju ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pada pertemuan pertama, Tim Garuda takluk 1-5 dari Irak saat bermain di kandang lawan.

Namun, Shayne menegaskan bahwa timnas Indonesia saat ini sudah menjadi jauh lebih baik.

Termasuk ketika dua kali mengalahkan Vietnam, di pertandingan sebelumnya.

Selain itu, juga dengan kesuksesan menembus 16 besar Piala Asia 2023.

“Saya pikir kami telah menunjukkan bahwa kami lebih kuat. Saya yakin dengan apa yang kami lakukan, kami dapat mengalahkan tim yang lebih kuat,” ujarnya dikutip dari BolaSport.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : BolaSport


TERBARU