Timnas Indonesia U23 Tatap Misi Berat di Grup Maut Piala Asia U23, Shin Tae-Yong Kobarkan Semangat
Sepak bola | 13 April 2024, 12:55 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Inodnesia U23 menatap misi berat karena tergabung di grup maut Piala Asia U23 2024.
Timnas Indonesia U23 terganung dalam Grup A, bersama tuan rumah Qatar, Australia dan Yordania.
Pelatih Timnas Indonesia U23 Shin Tae-yong menyebut Timnas Indonesia U23, tergabung dalam grup maut.
Baca Juga: Kata Erick Thohir soal VAR yang Belum Diterapkan di Liga 1, Ternyata Ini Masalahnya
“Setelah pembentukan grup, saya pikir itu adalah grup maut. Ada tim tuan rumah, negara tuan rumah Qatar,” ujar pelatih asal Korea Selatan itu dikutip dari BolaSport, Sabtu (13/4/2024).
“Australia dalam kondisi fisik yang baik. Yordania adalah tim tangguh di Timur Tengah,” ujarnya.
Ketiga tim lawan Timnas Indonesia U23 tersebut memang merupakan tim kuat Asia.
Qatar U23 pernah finis sebagai peringkat ketiga pada Piala Asia U23 2018.
Hal yang sama dicapai Yordania saat berlaga di Piala Asia U23 2013.
Sedangkan Australia, tak diragukan lagi merupakan sebuah tim besar seja bergabung dengan Asia, juga merupakan posisi ketiga Piala Asia U23 2020.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : BolaSport