> >

Link Live Streaming Semifinal Piala Dunia U-17: Argentina vs Jerman di Stadion Manahan

Sepak bola | 28 November 2023, 14:00 WIB
Pemain Timnas Argentina U17 Claudio Echverri (10) dibayangi salah seorang pemain Polandia U17 yang coba merebut bola dari penguasaannya pada laga terakhir Grup D Piala Dunia U17 2023 di Stadion Jakarta International Stadium (JIS), Jumat (17/11) petang. (Sumber: DOC.LOC WCU17/BRY)

SOLO, KOMPAS.TV - Pertandingan semifinal Piala Dunia U-17 2023 akan menyajikan duel menarik antara Argentina dan Jerman.

Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, hari ini, Selasa (28/11/2023) pukul 15.30 WIB, dan bisa disaksikan melalui link live streaming Argentina vs Jerman di akhir artikel ini.

Timnas Argentina U-17 telah menunjukkan performa yang sangat impresif di babak 8 besar, dengan mengemas total 16 gol dari 5 laga yang telah dilakoni.

Baca Juga: Jaringan Internet Stadion Manahan Siap Dukung Semifinal dan Final Piala Dunia U-17 2023

Puncak penampilan mereka terjadi saat mengalahkan Brasil dengan skor 3-0, berkat hattrick yang dicetak oleh Claudio Echeverri.

Argentina menjadi salah satu favorit untuk mencapai final, menandai keberhasilan mereka bangkit setelah kekalahan di laga pembuka.

Di sisi lain, Timnas Jerman U-17 juga menunjukkan kekuatan mereka dengan pertahanan yang solid.

Baca Juga: Jerman di Ambang Sejarah, Kejar Gelar Ganda Euro dan Piala Dunia U-17 2023

Meski terdesak dengan 23 tembakan lawan, dalam laga melawan Spanyol U-17, Jerman berhasil mempertahankan keunggulan dan membuktikan bahwa mereka adalah lawan yang tangguh.

Pertandingan sore nanti diprediksi Argentina akan mencoba memanfaatkan setiap kesempatan yang ada untuk mencetak gol. Sementara itu, Jerman akan mengandalkan pertahanan kuat mereka untuk meredam serangan Argentina.

Penulis : Danang Suryo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU