Indra Sjafri Ingin Buat Sejarah dengan Timnas Indonesia, Bertekad Tembus ke Piala Dunia U20 2025
Sepak bola | 12 November 2023, 09:01 WIBSURABAYA, KOMPAS.TV - Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri bertekad membuat sejarah dengan timnas Indonesia, yaitu menembus Piala Dunia U20 2025.
Indra Sjafri mengungkapkan, dirinya telah ditugaskan menjadi pelatih timnas Indonesia U20 hingga 2027.
Ia menegaskan, pihaknya sedang mengarah pada program untuk menembus Piala Dunia U20 2025.
Hal tersebut diungkapkan Indra Sjafri di Grand Swiss Belhotel Darmo, Surabaya, Sabtu (11/11/2023) malam.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia U17 2023: Brasil Kena Comeback Iran, Senegal Jinakkan Argentina
Indonesia ditargetkan untuk bermain di Piala Asia U20 2025.
Mereka diharapkan bisa mencapai empat besar, karena dengan begitu bisa meraih tiket lolos ke Piala Dunia U20 2025.
Harapan itu muncul di tengah keikutsertaan timnas Indonesia di Piala Dunia U17 2023 dengan status tuan rumah.
“Sepak bola Indonesia mau bangkit dalam event Piala Dunia yang diikuti anak-anak kita.,” katanya.
“Ini (keikutsertaan di Piala Dunia U-17) adalah momentum untuk kami bisa melangkah ke level yang lebih tinggi,” tambah Indra Sjafri.
Penulis : Haryo Jati Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV