> >

Pelatih Turkmenistan Sanjung Kualitas Timnas U23 Indonesia

Sepak bola | 13 September 2023, 08:15 WIB
Pelatih Timnas Turkmenistan U23 Ahmet Agamyradov saat jumpa pers usai timnya mengalahkan timnas Taiwan 4-0 di Stadion Manahan, Solo, Rabu (6/9/2023). (Sumber: SASONGKO DWI SAPUTRO/BOLASPORT.COM)

SOLO, KOMPAS.TV - Pelatih Turkmenistan U23 Ahmet Agamyradov menyanjung kualitas Timnas U23 Indonesia. 

Seperti diketahui, tim asuhan Ahmet menelan kekalahan dari Timnas Indonesia U23 dengan skor 0-2 dalam pertandingan pamungkas Grup K kualifikasi Piala Asia U23 2024 yang bertempat di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023) malam.

Dua gol kemenangan Garuda Muda lahir dari aksi pemain naturalisasi Ivar Jenner dan Pratama Arhan di pengujung laga. 

Baca Juga: Hasil Timnas U23 Indonesia vs Turkmenistan: Menang 2-0, Garuda Muda Lolos ke Piala Asia U23 2024

Hasil tersebut membuat Indonesia lolos otomatis ke Piala Asia U23 2024 sebagai juara Grup K. 

"Tim Indonesia kualitasnya bagus," kata Ahmet Agamyradov, Selasa (12/9) dikutip BolaSport. 

"Saya mengikuti informasi tim (Indonesia) melalui internet."

Baca Juga: Kata Erick Thohir usai Timnas U23 Indonesia Lolos ke Piala Asia U23 2024

"Saya mencoba mencari beberapa pertandingan dan saya memahami bahwa pelatih kepala (Shin Tae-yong) melakukan pekerjaan besar selama tiga tahun sejak 2020. Yang saya tahu pemainnya bermain di tim nasional."

"Menurut saya tim Indonesia sangat kuat dan mempunyai kualitas bagus. Mereka bermain di kandang sendiri di Indonesia dan penggemar mendukung mereka," ujarnya.

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/BolaSport


TERBARU