> >

Link Live Streaming PSS Vs PSIS Hari Ini Pukul 15.00 WIB: Target Tuan Rumah Menang Tanpa Kebobolan

Sepak bola | 21 Juli 2023, 14:19 WIB
Para pemain PSS Sleman melakukan seleberasi setelah Wahyudi Hamisi berhasil mencetak gol sekaligus menyamakan kedudukan menjadi 2-2 saat melawan tim tamu Persis Solo pada pekan kedua Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (7/7/2023). (Sumber: pssleman.id)

SLEMAN, KOMPAS.TV - PSS Sleman bertekad menang tanpa kebobolan saat melawan PSIS Semarang pada lanjutan Liga 1.

Laga PSS vs PSIS akan diadakan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (21/7/2023).

Pada laga nanti, kick-off akan dimulai pukul 15.00 WIB, dan link live streaming PSS vs PSIS akan disertakan di akhir tulisan.

Pelatih PSS, Marian Mihail bertekad timnya bisa menang tanpa kebobolan di laga ini.

Baca Juga: Bursa Pelatih Persib, Mantan Pembesut Ajax dan Rival Timnas Indonesia Diisukan Jadi Kandidat

Pertahanan Super Elja memang tak superior, setelah pada dua pertandingan terakhir mereka sudah kebobolan lima gol.

Catatan itu pun ingin disudahi Mihail, yang berharap timnya tak akan kebobolan di laga nanti.

“Ini menjadi masalah bagi tim pelatih, kami (harus) segera menemukan solusi terbaik untuk lini pertahanan,” kata pelatih asal Rumania itu, Jumat (20/7/2023), seperti dikutip dari laman resmi PSS.

“Harapannya untuk pertandingan besok, lini pertahanan PSS tak lagi kebobolan gol dan lini depan lebih banyak mencetak gol,” ujarnya.

Selain pertahanan, lini depan juga menjadi fokus Mihail, di mana mereka hanya mampu mencetak 4 gol di tiga laga perdana Liga 1.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : psssleman.id/psis.co.id


TERBARU