> >

Maciej Gajos, Pemain Baru Persija Jakarta yang Kehadirannya Bikin Thomas Doll Senang

Sepak bola | 15 Juli 2023, 05:30 WIB
Gelandang anyar Persija Jakarta asal Polandia, Maciej Gajos. (Sumber: Twitter @Persija_Jkt)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Maciej Gajos resmi menjadi pemain asing keempat Persija Jakarta untuk mengarungi Liga 1 2023-2024. Pelatih Persija, Thomas Doll pun berharap kedatangan Gajos bisa memberikan  dampak yang baik untuk Persija.

“Gajos adalah gelandang yang menarik buat saya. Ia memiliki banyak pengalaman, tekniknya tinggi, suka bermain ke depan, dan mempunyai tembakan jarak jauh yang luar biasa,” ucap Doll, Jumat (14/7/2023).

Menurut pelatih asal Jerman ini, pemain anyarnya itu punya kemampuan bermain beragam.

"Selain itu dia mampu bermain di banyak posisi serta bisa diandalkan saat kondisi set piece. Saya senang Persija membawanya ke sini dan dia bisa segera bergabung dengan tim," imbuhnya.

Baca Juga: Profil Maciej Gajos, Gelandang Anyar Persija Jakarta asal Polandia

Profil Maciej Gajos

Disarikan dari berbagai sumber, Maciej Gajos merupakan pemain di posisi gelandang. Ia lahir di Blachownia, Polandia, 19 Maret 1991 dan akan berseragam Persija Jakarta selama dua musim ke depan.

Selama berkarier, Gajos menghabiskan seluruh waktunya di Polandia. Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu memulai perjalanan kariernya di tim bernama Rakow Czestochowa pada 2009.

Setelah tiga tahun bermain bersama Rakow, pemain yang memiliki tinggi 174 cm itu pindah ke Jagiellonia Bialystok pada musim 2012-2013.

Ia tampil meyakinkan di Jagiellonia Bialystok dengan catatan 23 gol. Pada 2016 akhirnya Gajos pindah ke klub besar Polandia, yakni Lech Poznan.

Satu musim berikutnya Gajos berhasil mempersembahkan Piala Super Cup Winner Polandia 2016-2027.

Penulis : Rizky Ade Saputro Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU