Jelang Timnas Indonesia vs Palestina, Suporter dari Berbagai Daerah Hadir di GBT
Sepak bola | 14 Juni 2023, 18:12 WIBSURABAYA, KOMPAS.TV - Sejumlah suporter dari berbagai daerah di Pulau Jawa dan luar Pulau Jawa mulai memadati area Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, jelang pertandingan FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Palestina, Rabu (14/6/2023) petang.
Situasi di Stadion GBT pun mulai ramai dengan kehadiran supoter yang berasal dari Semarang, Rembang dan berbagai daerah lainnya.
Salah satu suporter yang datang ke Surabaya adalah Sutrisno dari Pamekasan. Ia berharap agar skuad asuhan Shin Tae-yong bisa memenangkan pertandingan melawan Palestina nanti.
"Harapannya harus Indonesia menang. Wajib itu. Biar nanti peringkat di FIFA naik," kata dia dalam Program Kompas Petang.
Tak hanya saat melawan Palestina, Sutrisno juga menginginkan Timnas Indonesia bisa menang saat melawan Argentina.
Meski begitu, ia cukup kecewa karena saat melawan juara Piala Dunia 2022 itu, Lionel Messi disanterkan tidak ikut ke dalam skuad yang akan ke Jakarta.
"Sangat kecewa," ujarnya.
Timnas Indonesia akan menghadapi Palestina di FIFA Matchday bulan Juni 2023. Laga melawan tim asal Timur Tengah itu digelar pada Rabu (14/6/2023) dan akan kick-off pukul 19.30 WIB.
Setelah menghadapi Palestina, Marc Klok dan kawan-kawan akan pindah ke Jakarta guna menjamu Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK).
Duel Timnas Indonesia vs Argentina bakal dilangsungkan pada Senin (19/6/2023).
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV