Jika Balik ke Barcelona, Lionel Messi Harus Rela Gajinya Turun 75 Persen
Sepak bola | 4 Mei 2023, 23:00 WIBBARCELONA, KOMPAS.TV - Lionel Messi harus rela gajinya turun 75 persen apabila ingin kembali bermain bersama Barcelona.
Kapten Timnas Argentina itu sudah hampir pasti akan meninggalkan Paris Saint-Germain di akhir musim ini setelah kontraknya di ibu kota Prancis tidak akan diperpanjang.
Kesempatan ini tentu akan coba dimanfaatkan Barcelona untuk membawa pulang legendanya itu. Namun, masalah keuangan masih menjadi penghalang tim Catalan.
Menurut laporan Sport, Blaugrana sedang mempersiapkan tawaran kepada Messi dengan kontrak selama dua tahun. Akan tetapi, nilai gaji yang diberikan akan jauh dari bayaran terakhirnya di Camp Nou yang mencapai 100 juta euro (Rp1,6 triliun) di musim 2020-21.
Barcelona kabarnya hanya bisa memberi Messi gaji 25 juta euro (Rp400 miliar) per tahun. Selain itu, dalam kontrak tersebut juga akan disertai klausul yang memungkinkan Messi pergi setelah satu musim.
Nilai tersebut tentu sangat jauh jika dibandingkan dengan gaji Messi sebelumnya. Apalagi jika dibandingkan dengan adanya tawaran dari klub Arab Saudi, Al Hilal, yang angkanya mencapai 300 juta pounds (Rp5,5 triliun) atau 10 kali lipat dari yang ditawarkan Barcelona.
Baca Juga: Negosiasi Kontrak dengan PSG Buntu, Lionel Messi Semakin Dekat Susul Cristiano Ronaldo ke Arab Saudi
Meski berencana mengontrak Messi lagi, Barcelona diyakini masih harus berjuang menyelesaikan masalah keuangan mereka.
Saat ini, dilansir dari Mundo Deportivo, Barcelona harus memangkas anggaran gaji mereka sebesar 200 juta euro dan menambah 100 juta euro sebagai biaya transfer untuk mematuhi peraturan Financial Fair Play (FFP) La Liga.
Apabila Barcelona berhasil mendatangkan Messi lagi, tentu transfer pemenang 7 Ballon d'Or akan semakin memperumit proses tersebut.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Sport/Mundo Deportivo