Prediksi Arsenal vs Man City: Rekor Head to Head dan Prakiraan Line Up
Sepak bola | 15 Februari 2023, 05:05 WIBLONDON, KOMPAS.TV - Arsenal akan menjamu Manchester City dalam laga tunda pekan 12 Liga Inggris 2022-23. Pertandingan antara dua tim teratas klasemen ini diprediksi berlangsung seru.
Duel Arsenal vs Man City rencananya akan digelar di Stadion Emirates, London pada Kamis (16/2/2023) pukul 02.30 WIB.
Hingga pekan 23 Premier League 2022-23 bergulir, Arsenal masih memimpin klasemen dengan raihan 51 poin dari 21 laga.
The Gunners unggul tiga angka saja dari pesaing terdekatnya, Man City yang sudah bermain sebanyak 22 kali.
Baca Juga: Liga Primer Inggris 2022-2023, Arsenal Ditahan Brentford di Stadion Emirates
Singkatnya, pemenang duel kali ini akan menjadi pemuncak klasemen Liga Inggris.
Menilik peluang kedua tim, Manchester City lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan. Pasalnya, dari 10 duel terakhir melawan City di ajang Liga Inggris, Arsenal selalu menelan kekalahan.
Terlebih, Arsenal dalam performa yang kurang baik. Dari tiga laga terakhir di semua ajang, pasukan Mikel Arteta gagal meraih kemenangan.
Kendati kondisi Arsenal sedang tidak baik, manajer Man City Pep Guardiola menilai The Gunners masih tim yang hebat.
"Sejauh ini, mereka adalah tim terbaik di Liga Inggris, mereka menjalani paruh pertama dengan sangat hebat," kata Guardiola dikutip dari laman web resmi Man City.
Baca Juga: Soal Dugaan Pelanggaran FFP, Pep Guardiola Yakin Manchester City Tidak Bersalah
"Kami merasakannya beberapa pekan lalu, ketika bermain melawna mereka di Piala FA, bagaimana mereka sangat berkomitmen, tajam, dan segalanya."
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV