> >

Rekap Hasil Indonesia Masters 2023 Hari Pertama: 6 Ganda Putra Merah Putih Lolos ke 16 Besar

Badminton | 25 Januari 2023, 05:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian (kanan) dan Muhammad Rian Ardianto saat bertanding pada babak perempat final India Open 2023 di New Delhi, Jumat (20/1/2023). (Sumber: ANTARA/HO-PP PBSI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Rekap hasil wakil Merah Putih di ajang Indonesia Masters 2023 hari ke-1 telah diketahui, Selasa (24/1/2023). 

Dalam turnamen BWF World Tour Super 500 yang bertempat di Istora Senayan, Jakarta ini, padahari pertama kemarin menyajikan dua sesi; sesi pertama untuk laga kualifikasi dan sesi kedua mempertandingkan peserta di babak 32 besar. 

Dari 10 wakil Indonesia yang tampil di sesi pertama, hanya ada empat yang sukses melaju ke babak utama alias 32 besar. Keempatnya adalah Christian Adinata (tunggal putra), Putri Kusuma Wardani (tunggal putri), Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose (ganda putri), dan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata (ganda campuran).

Baca Juga: Indonesia Masters 2023: Dukungan Suporter di Istora Senayan Buat Ahsan/Hendra Bangkit

Sedangkan di sesi kedua alias babak 32 besar, ada total 8 wakil Indonesia yang ambil bagian. Tujuh dari sektor ganda putra dan satu dari nomor ganda putri. 

Hasilnya, hanya enam wakil yang lolos. Seluruhnya dari sektor ganda putra. 

Keenam pasangan ganda putra Indonesia yang lolos ke babak 16 besar adalah Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Kemudian tiga lainnya adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2023: The Daddies dan Fajar/Rian Melaju ke 16 Besar

Rekap hasil wakil Merah Putih pada hari pertama Indonesia Masters 2023:

Kualifikasi

Tunggal putra

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU