> >

Arsenal vs Manchester United: Erik ten Hag Puji Mikel Arteta sebagai Salah Satu Manajer Terbaik

Sepak bola | 22 Januari 2023, 20:58 WIB
Erik ten Hag memberi pujian kepada Mikel Arteta jelang pertemuan Arsenal vs Manchester United, Minggu (22/1/2023). (Sumber: Twitter @ManUnitedZone_)

LONDON, KOMPAS.TV - Bos Manchester United, Erik ten Hag, memuji manajer Arsenal, Mikel Arteta, sebagai salah satu yang terbaik di Liga Inggris. 

Hal tersebut diucapkan Ten Hag dalam wawancaranya dengan Sky Sports jelang duel big match Premier League Arsenal vs Manchester United, Minggu (22/1/2023). 

"Di Premier League, ada banyak manajer yang luar biasa saat ini. Dia adalah salah satu dari mereka dan untuk apa yang telah dia lakukan sekarang, dia adalah yang terbaik," puji Ten Hag. 

"Dia mengawasi pertandingan yang sangat besar, hal-hal besar dalam mengelola timnya."

"Mereka sangat konsisten, paling konsisten di liga dan memainkan sepak bola yang luar biasa," imbuh pelatih asal Belanda itu. 

Meski mengakui Arsenal bermain luar biasa bersama Arteta, Ten Hag tak gentar. Dia tetap menargetkan kemenangan dalam pertandingan yang bakal berlangsung di Stadion Emirates itu. 

Baca Juga: Resmi! Arsenal Rekrut Leandro Trossard dari Brighton & Hove Albion

Pelatih 52 tahun itu yakin Manchester United bisa meraih kemenangan apalagi di pertemuan pertama di Old Trafford pada awal musim, Setan Merah berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1.

"Mereka fantastis, tetapi kami ingin mengalahkan mereka dan kami menantikannya," lanjutnya.

"Kami sudah melakukannya sekali dan kami ingin melakukannya untuk kedua kalinya dan kami tahu bagaimana melakukannya," kata Ten Hag yakin. 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Sky Sports


TERBARU