Atletico Madrid Resmikan Transfer Memphis Depay dari Barcelona
Sepak bola | 20 Januari 2023, 20:59 WIBMADRID, KOMPAS.TV - Atletico Madrid meresmikan transfer Memphis Depay dari Barcelona, Jumat (20/1/2023).
Dilansir dari AS, Atletico mengeluarkan biaya sekitar 3 juta euro atau Rp49 miliar, untuk mendatangkan penyerang berusia 28 tahun itu.
Dilansir dari laman resmi klub, Depay juga sudah menandatangani kontrak selama dua tahun setelah menyelesaikan tes medisnya di Clínica Universidad de Navarra.
"Memphis Depay (13 Februari 1994, Moordrecht, Belanda) adalah pemain baru Atletico de Madrid menyusul kesepakatan yang dicapai dengan FC Barcelona untuk transfer striker Belanda tersebut ke klub kami, didatangkan untuk sisa musim ini dan dua musim lagi," bunyi pernyataan resmi Atletico.
Depay akan diperkenalkan secara langsung ke publik pada hari ini pukul 18.00 waktu setempat di Cívitas Metropolitano, yang dapat diikuti secara langsung melalui jejaring sosial dan situs web resmi Atletico Madrid.
Kedatangan Depay ke Atletico Madrid ini akan menambah opsi bagi Diego Simeone di lini serang setelah kehilangan Joao Felix yang dipinjamkan ke Chelsea hingga akhir musim.
Depay memulai kariernya di tim junior Sparta Rotterdam dan kemudian di tim junior PSV Eindhoven.
Ia melakukan debut bersama tim utama PSV pada musim 2011/12 dan bertahan hingga musim panas 2015.
Baca Juga: Barcelona Sepakat Jual Memphis Depay ke Atletico Madrid
Selama empat musim di Eindhoven, Depay menunjukkan perkembangan yang luar biasa dari tahun ke tahun
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV