> >

Spanyol Vs Jepang, Luis Enrique Ogah Cari Cara untuk Hindari Brasil

Sapa qatar | 1 Desember 2022, 13:50 WIB
Pelath timnas Spanyol, Luis Enrique. Enrique menegaskan ogah mencari cara untuk menghindari Brasil di Piala Dunia 2022. (Sumber: AP Photo/Luca Bruno, File)

DOHA, KOMPAS.TV - Pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique menegaskan ogah mencari cara mudah hindari Brasil dengan menjadi runner-up Grup E Piala Dunia 2022.

Spanyol akan menghadapi Jepang, Kamis (1/12/2022), dan kemenangan di laga tersebut akan memastikan posisi juara grup.

Jika menjadi juara grup, terbuka peluang bagi La Furia Roja bakal menghadapi Brasil di babak perdelapan final.

Jika menjadi runner-up di Grup E, Spanyol baru kemungkinan menghadapi Brasil di babak semifinal.

Baca Juga: Pria Iran Tewas Ditembak Gara-gara Rayakan Kekalahan Timnas Negaranya di Piala Dunia 2022

Namun, Enrique menegaskan hal tersebut tak terlintas dalam pemikirannya.

“Saat Anda merupakan tim yang baik dan ingin bermain di tujuh pertandingan, Anda akan selalu ingin menjadi yang pertama,” katanya dikutip dari The Guardian.

“Kami akan menghadapi tim peringkat kedua di Grup F (jika lolos sebagai juara Grup E), benar? Kemudian perempat final, dan teorinya adalah Brasil. Ok, hebat. Kami akan menghadapi Brasil. Kami tak boleh berhitung seperti pemerah sapi,” tambah Enrique.

Mantan pelatih Barcelona itu pun mengutip kejuaraan bola basket Eropa ketika Kroasia melewatkan lemparan bebas untuk finis di posisi ketiga.

Baca Juga: Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini: Penentuan Nasib Jepang, Jerman, dan Spanyol di Grup Maut

Penulis : Haryo Jati Editor : Purwanto

Sumber : The Guardian


TERBARU