Pique Pensiun, Guardiola: Manusia Luar Biasa, Suatu Kehormatan Bisa Bekerja Dengannya
Sepak bola | 5 November 2022, 12:27 WIBMANCHESTER, KOMPAS.TV - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mendoakan yang terbaik bagi Gerard Pique yang baru saja mengumumkan pensiun dari dunia sepak bola profesional.
Guardiola yang pernah mengasuh Pique saat di Barca mengatakan, bisa bekerja dengan bek kawakan itu selama empat tahun adalah suatu 'kehormatan'.
"Ya, itu adalah berita mengejutkan... Semua yang terbaik untuknya dan keluarganya. Saya tahu ibu dan ayahnya. Manusia yang luar biasa. Kepribadian yang besar. Seorang pemain untuk pertandingan besar," ungkap Guardiola di Manchester, Inggris, Jumat (4/11/2022), seperti dikutip Associated Press.
"Tidak pernah melewatkan, melewatkan sekali atau bekerja tidak pada level tinggi di tim papan atas. Itu adalah apa yang dibutuhkan semua klub besar, tipe pemain seperti ini."
"Memenangi segalanya bersama Barcelona, tim nasional Spanyol. Waktunya telah tiba untuk semua orang dan tentu saja masa depan akan cerah karena dia pria yang cerdas."
"Dan ya, itu suatu kehormatan bagi saya secara pribadi untuk menjadi manajernya dan kami menghabiskan empat tahun yang luar biasa bersama."
Baca Juga: Jorginho Bisa Dibawa Gratis, AC Milan dan Barcelona Rebutan
Pep Guardiola diketahui pernah melatih Gerard Pique di Camp Nou antara tahun 2008 dan 2012, salah satu periode paling sukses Barcelona.
Selama kebersamaan mereka, Barca memenangi gelar LaLiga, dua final Liga Champions, dan dua piala Copa Del Rey.
"Gerard adalah pria seperti, yang bahagia dalam hidupnya, dia tidak peduli apa pun. Dan dia berkata dalam video dengan sempurna 'Saya tidak ingin menjadi pemain sepak bola, saya ingin menjadi pemain Barcelona'... dan itu adalah mimpinya, mimpi yang menjadi kenyataan..." tutur Guardiola.
Penulis : Christandi Dimas Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Associated Press