> >

Aston Villa Dibantai Fulham, Steven Gerrard Langsung Dipecat

Sepak bola | 21 Oktober 2022, 08:13 WIB
Manajer Aston Villa sekaligus legenda Liverpool, Steven Gerrard. (Sumber: Instagram @avfcofficial)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Kalah dari Fulham, Steven Gerrard langsung dipecat sebagai manajer Aston Villa kurang dari dua jam setelah timnya dibantai, Kamis (20/10/2022) malam. 

Gerrard menelan pil pahit akibat awal musim yang buruk yang membuat Aston Villa hanya berada di satu tempat di atas zona degradasi klasemen Liga Premier.

Seperti diketahui, Villa hanya memenangkan dua dari 11 pertandingan pada musim ini dan kekalahan mereka di Craven Cottage membuat manajemen klub tak punya pilihan selain memecat Gerrard setelah 11 bulan memimpin Villa.

Gerrard dan para pemainnya dicemooh oleh penggemarnya sendiri setelah dikalahkan tuan rumah Fulham yang memperpanjang catatan tak pernah menang mereka secara berturut-turut menjadi empat pertandingan.

"Aston Villa Football Club mengonfirmasi bahwa pelatih kepala Steven Gerrard telah meninggalkan klub ini detik ini juga," kata Villa dalam satu pernyataan tertulis seperti dikutip AFP via Antara, Jumat (21/10).

Baca Juga: Rekap Hasil Liga Inggris Hari Ini: Chelsea Ditahan Imbang, Manchester United Menang

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Steven atas kerja keras dan komitmennya dan berharap yang terbaik untuk dia di masa depan."

Gerrard memimpin Aston Villa finis posisi 14 klasemen musim lalu setelah tiba dari Rangers dalam kontrak tiga setengah tahun untuk menggantikan Dean Smith yang dipecat November tahun lalu.

Mantan bintang Liverpool dan Timnas Inggris itu sempat diharapkan mengerek Villa lebih tinggi di klasemen musim ini, tetapi dia malah membawa klub ini ke ambang degradasi.

Berbicara pada konferensi pers pasca pertandingan melawan Fulham, Gerrard sempat bertekad menyelamatkan posisinya.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU